DRISHOP

Kategori

biaya franchise kopi

Detail Biaya Franchise Kopi Kekinian, Ternyata Ada yang Murah

Memulai bisnis dari nol memang bukan usaha yang mudah, butuh beberapa cara agar bisa struggle dan salah satu yang paling terlihat adalah bagaimana membangun sebuah brand. Mungkin itu pikiran yang sama oleh sebagian besar orang, termasuk kamu yang ingin membangun warung kopi dengan konsep kekinian. Memang tidak mudah, dan butuh banyak sekali dana. Namun, kenapa kamu tidak terpikirkan untuk join kemitraan franchise kopi kekinian saja?

Oke, memang itu adalah hal yang sangat instan dan kurang menantang. Tapi, mereka sebagian besar memiliki omset yang besar juga kalau kamu tidak masalah dengan gengsimu yang ingin sekali memiliki brand warung kopi kekinian sendiri. Turunkan gengsimu, dan pandang dari segi kesuksesannya. Tapi, apakah itu mahal?

Tenang saja, ternyata ada juga kok beberapa franchise kopi kekinian yang ternyata untuk bergabung dalam kemitraan waralabanya itu murah. Apa saja itu?

Pilihan Biaya Franchise Kopi

Perlu kamu ketahui, tidak semua franchise kopi kekinian memiliki investasi awal yang besar nilainya. Jika kamu masih berpikir seperti itu, ternyata Kamu salah besar! Buktinya, masih ada kok beberapa franchise kopi dengan harga yang bisa dibilang murah dalam segi pandangan bisnis.

Untuk range harganya adalah sebagai berikut:

Dibawah 5 Jutaan

Pilihan paling ekonomis adalah franchise kopi dengan harga di bawah 5 juta. Dengan harga ini, mungkin kamu akan skeptis, “Mana mungkin ada franchise kopi kekinian dengan investasi awal 5 juta yang laris”. Jangan salah, ternyata masih ada loh, beberapa franchise kopi kekinian di bawah 5 juta.

Contohnya Kopi Mesem. Mereka membuka kemitraan franchise yang masih terbuka sangat lebar bagi yang ingin sukses dengan skema bisnis kopi kekinian. Tarif franchisenya hanya Rp 3,9 juta saja dengan fasilitas yang bisa terbilang lengkap yang bisa kamu dapatkan seperti showcase chiller, roll banner, dan produk sejumlah 50 cup. 

Dengan harga jual antara Rp 14 ribu – Rp 18 ribu per satu menu, tentu saja jika kamu sesuai target bisa mendulang ratusan bahkan jutaan rupiah setiap bulannya.

Dibawah 10 Jutaan

Mari agak tinggikan lagi, yaitu dengan modal di bawah 10 juta. Dengan modal segitu, Kamu bisa memilih franchise kopi kekinian yaitu Kopi Susu Nyopee. Siapa sangka harganya di bawah 10 juta? Padahal banyak gerainya yang selalu ramai bukan?

Franchise yang satu ini hanya membanderol investasi awal sekitar Rp 7,4 juta sampai dengan Rp 11,4 juta. Dengan modal tersebut, Kamu berhak mendapatkan fasilitas seperti booth, seragam, peralatan, dan bahan baku awal. 

Tidak ada yang namanya franchise fee atau sistem bagi hasil. Jadi, untuk hasil jualan setiap bulan 100% adalah milik kamu.

Dibawah 20 Jutaan

Kita naikkan lagi jika kamu punya modal lebih dari 10 juta, bagaimana dengan modal di bawah 10 juta? Kamu bisa memilih franchise kopi kekinian yaitu Kopa Kopi. Pernah dengar bukan franchise yang satu ini? Ternyata untuk modal mulai dari Rp 17 juta sampai dengan Rp 23 juta, Kamu sudah dapat menjalankan bisnis minuman berbagai rasa, seperti matcha, vanilla, cokelat, dan sebagainya.

Dengan modal tersebut, kamu sudah berhak mendapatkan nama brand, cup sealer, hitter listrik, rolling banner, seragam, apron, dan masih banyak lagi untuk peralatannya.

Franchise Kopi Paling Murah

Bagaimana? Terbilang masih murah bukan untuk bisa berbisnis kopi kekinian? Walaupun memang harganya yang murah, namun mereka masih bisa memberikan keuntungan yang sangat bagus. Kalau yang lebih murah lagi dan bisa di bilang paling murah, sebenernya ada Kopi Jendral. Bayangkan saja, paket kemitraannya hanya Rp 2 juta!

Usaha waralaba kopi ini diluncurkan oleh Komjen (Purn) Budi Waseso. Beliau memberikan alasan jika kopi ini sengaja dibuat untuk membantu pada petani kopi Indonesia. Sehingga kesejahteraan petani kopi mengalami peningkatan, maka tak heran jika ia menjual franchise ini dengan harga yang sangat murah.

Franchise Kopi Paling Mahal

Apakah kamu berpikir jika harga franchise nya murah maka tidak akan sukses? Mau yang paling mahal agar bisa cepat mendapatkan keuntungan? Oke, sekarang perkenalkan ada Kopi Janji Jiwa yang memang sampai sekarang ini masih menjadi pemegang tahta franchise kopi kekinian terbaik yang dari Indonesia.

Bayangkan, saja untuk paket lengkapnya saja bisa mencapai Rp 85 juta yang diberikan fasilitas berbagai macam peralatan dan perlengkapan untuk gerai Kopi Janji Jiwa. Namun, modal tersebut akan ditambahkan dengan mesin kasir dan freezer. 

Di luar harga paket franchise Janji Jiwa 2022, setidaknya kamu sebagai calon mitra harus melakukan investasi awal dengan total Rp 150 juta sampai Rp 200 juta. Bagaimana? Mahal bukan? Tapi tentu saja dengan harga segitu sebanding dengan brand Janji Jiwa yang sudah kuat.

Kesimpulan

Kesampingkan saja murah atau mahalnya. Yang jelas, franchise kopi apapun itu bisa berpotensi untuk mendulang banyak keuntungan. Harga yang mahal bukan berarti menjanjikan kesuksesan, harga yang murah pun bukan berarti tidak bisa sukses. Dengan pemasaran yang bagus, maka berapapun nilai investasinya, akan dengan mudah bagi kamu untuk sukses di franchise kopi kekinian yang kamu pilih.

Login / Daftar B2C

Login B2B / Daftar B2B